Antusiasme dalam mengikuti gelaran 4Start Football Junior Master Skill ini menular pada peserta dengan nomor punggung 29 yang tergabung dalam kategori C Ridho M. Al Ikhlas, pesepakbola cilik asal Tanggerang ini berhasil mengalahkan lawannya pada final 1 vs 1 peserta dari Batam, dan mampu mengungguli lawan lainnya dengan mengemas total 24,5 poin
Sejak awal dimulainya kompetisi bakat sepakbola Ridho sudah terlihat berbeda, bisa dikatakan diantara seluruh peserta dia paling menonjol, kemampuan dribbling dan kelincahannya disaksikan juri begitu luar biasa.
Hal ini sejajar dengan torehan prestasi yang telah diraihnya baik tim maupun individu, seperti:
1. Juara 1 Binpor Cup Grassroot 2014
2. Juara 1 Festival Pagustas U10 Maret 2015
3. Juara 2 Festival Pagustas U10 Mei 2015
4. Juara 1 Festival Putra Wirasaba Karawang U10 2015
5. Juara 1 Festival DANPUSDIKZI Cup U10, Bogor 2015
6. Juara 2 Piala ISMANGOEN, Jogyakarta 2015
7. Juara 2 Piala Swasco Cup / Piala Walikota, Bandung 2015
8. Top scorer di Turnamen Putra Ralin Tanggerang U10 2015 (dengan 10 Gol)
9. Kejuaran Asia Youth Cup 2015 (mengantongi 10 Gol)
10. Juara 2 Festval IJSL, Sentul 2015
11. Juara 2 Festival Rajek 2015
12. Juara 1 02SN antar Gugus mewakili tingkat kecamatan
13. Juara 1 4Start Football Junior Master Skill 2016
Demi mengejar mimpinya maka tak heran pesepakbola cilik yang biasa dimainkan sebagai gelandang tengah dan striker ini selalu haus akan pembelajaran, pengalaman dan kompetisi grassroot yang selalu ingin diikutinya, dan melalui event ‘4Start Football Junior Master Skill 2016’ inilah melalui sang ibu mengemukakan bahwa dia ajang tahunan ini sang anak merasa tertantang untuk menunjukan bakat bola yang dimilikinya.